PILEG 2019 #2: STRATEGI RAHASIA CALEG MENANG; MENDONGKRAK POPULARITAS

PILEG 2019 #2: STRATEGI RAHASIA CALEG MENANG; MENDONGKRAK POPULARITAS

Tak kenal maka tak sayang, begitu pepatah lamanya. Pertama kalinya seorang caleg harus mengerti peta geografis dan keadaan diwilayah dapilnya diamana dia akan berkompetisi. Meningkatkan angka popularitas dari kurang dikenal menjadi sangat dikenal adalah keniscayaan pada era pileg 2019 mendatang. Maksud dan tujuan meningkatkan popularitas adalah sebagai upaya meningkatkan peluang keterpilihan (elektabilitas caleg).

Caleg yang populer akan lebih berpeluang untuk dipilih jika dibanding caleg yang kurang dikenal. Keterkenalan adalah awal mula dari upaya untuk menang dan terpilih bagi seorang caleg.

Banyak cara yang dapat ditempuh untuk meningkatkan angka popularitas. Intinya adalah berkenalan dengan sungguh-sungguh kepada masyarakat pemilih diwilayah dapil.

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Aktif pada media sosial/ medsos adalah cara yang paling mudah untuk dilakukan dalam rangka meningkatkan popularitas ini. Aktifkan account facebook (FB) mu secara serius dan mengayomi, begitu juga dengan penampilanmu di instagram maupun twitter jagalah kesopanan kehadiranmu pada setiap aktifitasnya. Pelajarilah teknik marketing pada bidang medos ini secara lebih serius karena pembangunan karaktermu sebagai caleg ada pada sikap/ respon yang kamu tampilkan.

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Membangun kepribadian yang berkarakter khusus adalah bagian dari upaya yang berdampak kepada angka popularitas. Popularitas itu dapat berarti dikenal oleh masyarakat pemilih pada dapil dimana kamu maju sebagai caleg. Bangunlah karakter pribadimu sebagai seorang caleg berkelas tinggi yang merakyat, mengayomi, ramah dalam tegur sapa, visioner yang cerdas, mampu, berkemauan yang kuat, gentle/ fair, serta memiliki ahlak yang terpuji. Jangan sampai dikenal sebagai caleg yang lemah, culas, egois, hipokrit, untung-untungan, malas belajar, ortodok, sempit pemahaman, dan karakter negative lainnya.

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Jika 100% angka popularitasmu maka itu artinya peluangmu untuk menang semakin mendekat. Jangan sampai jauh panggang dari api seperti bunyi pepatah lama itu. Artinya jangan sampai punya keinginan menang tetapi logikanya terbalik terhadap keniscayaan. Mana bisa mau menang sebagai caleg terpilih tetapi tidak mampu bertindak logis.

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Mendongkrak popularitas dapat pula dilakukan dengan menempuh cara-cara seperti berikut ini ;

Aktif menghadiri setiap undangan warga diseputar tetangga tempat tinggal maupun di dapilmu secara terus menerus.

Aktif menghadiri secara sengaja acara-acara social diseputar lingkunganmu seperi kegiatan gotong-royong, rapat-rapat RT, urusan tempat ibadah, acara kepemudaan, acara keagamaan, acara kesukuan, acara hajatan, dan seterusnya dimana membutuhkan kehadiranmu secara fisik langsung.

Membentuk tim kecil yang bertugas untuk mensupport urusan online maupun offline seluruh kegiatanmu yang terkait dengan urusan pencalegan.

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Ikutilah les-private yang terkait dengan pengembangan diri, gak usah yang ribet-ribet cukup tau gambaran umumnya itu sudah bagus tinggal dilatih sendiri penggunaannya. Pelatihan gesture atau pelatihan public-speaking juga sangat disarankan untuk diikuti secara serius. Poin ini targetnya adalah supaya dirimu memiliki sifat luwes yang dapat menyenangkan orang lain. Mengapa harus menyenangkan orang lain? Ya itu karena hanya orang yang senang denganmu yang akan memilihmu. Jangan harap orang yang membencimu akan mendukungmu.

Lakukan dulu diawal-awal ini langkah kecil untuk melihat kemampuanmu. Mulailah bersosialisasi secara lebih teratur, bertutur layaknya seorang wakil rakyat. Tampilkan jati dirimu yang memang peduli pada rakyat yang mau engkau wakili. Tidak perlu berlebihan dalam bersosialisasi kepada masyarakat, tidak harus selalu berpakaian jas dan dasi untuk bepergian kemana-mana. Sesuaikan momentumnya.

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Pilih sendiri cara apa yang akan kamu gunakan yang cocok di dapilmu. Perbanyaklah wawasan.

Popularitas itu sebuah konsep yang memiliki banyak sudut pandang. Ada popularitas seperti artis, ada popularitas seperti tokoh agama, tokoh keorganisasian, tokoh dunia, tokoh pembisnis, tokoh politik, dan lainnya. Nah yang dimaksud dalam opini kami ini adalah popularitas sebagai seorang caleg di dapil saja.

Waktu saat ini masih sangat panjang untuk menuju pileg tahun 2019 mendatang. Lari marathon lah sejak sekarang untuk mengurusi dirimu yang maju sebagai caleg. Kejar dulu popularitasmu.

Persiapan yang matang adalah ibunya keberhasilan, action adalah bapaknya.

(DC)

BACA JUGA : Software Pileg : Sistem Manajemen Pemilu Legislatif 2019

Recommended for you